Gilang Pebriansyah Duta Pendidikan Jawa Barat

Hallo Palawargi VATIYAKHU, kenalin nih salah satu Pemuda yang sangat berbakat, dan memiliki segudang prestasi, namanya Kang Gilang Pebriansyah salah satu mahasiswa jurusan Hukum di Universitas Kristen Maranatha, beliau memiliki bakat di bidang Kesenian salah satunya Seni Jaipongan, Kang gilang ini masih berusia 19 Tahun loh. Kang Gilang ini sudah menggeluti bidang kesenian sejak dari kelas 5 SD sampai sekarang beliau aktif di undang oleh beberapa dinas dan event besar di Garut, salah satunya yang kami soroti pada saat mengisi acara Malam tahun baru di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Garut sebagai Penari Jaipong Putera.

Untuk Seni Tari beliau sudah sampai ke negara Jepang, lalu menjadi Jajaka Motekar Kabupaten Garut tahun 2022, bintang jaipong Jawa Barat pada tahun 2019, bahkan beliau pernah menjadi Duta Pendidikan Best Talent tahun 2024 kemarin. Dan sampai hari ini Kang Gilang di percaya sebagai pelatih diklat Seni Tari di SMPN 1 Garut yang jelas untuk melatih para anggota tari siswa-siswi SMPN 1 Garut, dan di hari ini kang gilang itu sedang menempuh proses untuk menjadi Putera-Puteri Parekraf mewakili Provinsi Jawa Barat di Tahun 2025 pada bulan Mei, maka dari itu palawargi mari kita dukung Kang Gilang ini untuk tembus ke kelas Nasional mewakili Provinsi apalagi Kabupaten Garut, karena Kang Gilang juga lahir asli dari Garut sehingga ini bisa menjadi bentuk branding profil Kabupaten Garut bahwasanya kita bisa membangun integritas di industri Kesenian, Pendidikan, hingga berbagai industri lainnya untuk patut di promosikan ke seluruh Indonesia ataupun seluruh Dunia. Prestasi Kang Gilang bukan hanya milik pribadi, tetapi juga menjadi kebanggaan kita bersama sebagai warga Garut. Melalui dedikasinya, kita bisa membangun branding Kota Garut sebagai daerah yang kaya akan sumber daya manusia berkualitas, khususnya di bidang kesenian, pendidikan, dan pariwisata. Mari kita dukung Kang Gilang dan terus bersemangat membangun kualitas sumber daya alam dan manusia di Garut. Dengan kerja sama dan dukungan kita, Garut bisa semakin dikenal sebagai kota yang berintegritas, kreatif, dan penuh prestasi, tidak hanya di tingkat nasional tetapi juga internasional. Ayo, Palawargi, jadikan Garut sebagai contoh konkret dalam membangun branding daerah yang kuat dan bermartabat!

1 thought on “Gilang Pebriansyah Duta Pendidikan Jawa Barat”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top