Siapa sih Humaira Dinur Ayu, kenalin nih ia merupakan seorang balita yang berbakat sejak usianya 3 tahun, mulai terlihat dari keseharian dia yang senang menari-nari setiap menonton video-video kesenian di YouTube. “Soalnya kalau di rumah, misalkan lagi dengerin lagu suka nari-nari sendiri jadi saya sebagai orang tua ada pemikiran untuk mendaftarkan aira ke sanggar jaipong, nama sanggarnya itu Galura Kencana” Tutur Ibu Nia (Orang Tua Aira). Ternyata aira ini sudah memiliki pengalaman jaipongan di sanggar Galura Kencana dari 6 bulan kebelakang, atau hampir setengah tahun, Aira ini sudah mendapatkan kategori favorit di Perlombaan Kesenian Jaipong yang di selenggarakan di mall terbesar di Kabupaten Garut yaitu Ciplaz Mall pada akhir tahun 2024 (Bulan Desember).
Lalu aira juga terlihat bakatnya sebagai seorang model fashion, karena hubungannya sangat terikat satu sama lain dengan sebuah kesenian jaipong. Dan ternyata Aira ini ada titisan keturunan dari ibunya yang juga menjadi seorang penari, yang dimana seni jaipong ini merupakan seni tradisional sunda, selama berproses menjadi seorang penari, Aira ini memiliki semangat yang tinggi dalam mengikuti setiap latihan di sanggarnya, dengan ambisi yang besar di usia ciliknya ini, bisa menjadi contoh bagi kita semua dalam menjalankan sebuah karir loh palawargi. Karena Aira ini menurut orang tuanya pasti tepat waktu, dan rajin sehingga ada pengalaman menyenangkan yang timbul dari anak kecil ini yang bisa menjadi momen-momen tak terlupakan dan menjadi cerita yang seru untuk di ceritakan kepada kalangannya.

Harapan Ibu Nia ini selaku orang tuanya kepada aira, pastinya Aira harus terus berkembang agar menjadi seorang penari jaipong yang sangat profesional sehingga bisa tembus kelas internasional ataupun nasional, karena yang pastinya orang tua akan memberikan yang terbaik kepada anaknya. Adhy “Ade seneng jadi penari jaipong “, Aira “seneng” Adhy “Ade pinginnya kalau sudah besar bercita-cita jadi apasih?” Aira “Aku pingin jadi Dokter” . Dan uniknya ini Aira ingin bercita-cita menjadi seorang Dokter loh palawargi, yang dimana konteks dan hubungannya jauh dengan apa yang sedang ia jalankan sebagai seorang Penari Jaipong, dimana antara Bidang kesenian dengan Bidang kesehatan, sehingga dari sini kita bisa melihat loh palawargi, bahwa aira ini memiliki tekad serta ambisi yang besar dari usia ciliknya, mulai dari cita-citanya yang ingin menjadi Dokter yang dimana konteksnya akan berhubungan dengan dunia pelayanan kesehatan, di bidang ketenagakerjaan dan kesehatan, serta karir ia menjadi seorang penari jaipong di usia ciliknya.

